Total Tayangan Halaman

Sabtu, 29 Desember 2012

TIPS MENULIS FIKSI

Tips menulis Novel Fiksi
1. Tempat
Walau nampak sepele, namun tempat anda menulis berperan besar untuk menciptakan mood yang sesuai untuk genre tulisan yang akan anda buat.
*Thriller kriminal
Sebaiknya kamar yang luas, dengan lingkungan sosial yang bebas. Lebih baik suhu di dalam kamar di atur agak panas, ini menyebabkan anda lebih lugas (to the point) dalam mengutarakan kalimat-kalimatnya.
*Horor klasik dan Psikologi horor
Sebaiknya menulis di villa atau tempat baru yang sama sekali asing dan belum pernah anda kunjungi sebelumnya. Suhu ruangan lebih baik dingin, karena ini membuat penggambaran perasaan sang tokoh yang mengalami teror dalam dirinya, lebih intens.
*Romance
Sebaiknya menulis di rumah keluarga, ini penting untuk penggambaran rasa cinta lebih spesifik. Pentingnya sosialisasi dengan teman-teman dan kisah percintaan mereka. Menemukan masalah-masalah unik yang pantas diangkat sebagai tema cerita yang anda tulis.
*Drama Filsafat dan Prosa Klasik
Sebaiknya ketika menulis anda memilih tinggal di lingkungan orang-orang fanatik dan relijius, karena pertentangan atau mungkin persamaan persepsi diantara kalian, membuat anda lebih mudah menemukan rumus-rumus kehidupan yang mengakar dan terbentang dalam pikiran masyarakat umum.

2. Membuat Sketsa Cerita
Bagi cerita yang anda buat dalam tiga bagian besar, atau lebih. Minimal menulis
*Bab awal ( sebab )
*Inti (konflik)
*Bab Akhir (penyelesaian)

3. Perbanyak perbendaharaan kata dengan membaca
Percayalah, terlalu banyak kata yang sama di dalam satu kalimat akan membuat pembaca sadar dirinya sedang membaca. Cari sinonim kata.
Misal : Melihat = Memperhatikan = Memandang = Menatap
Sehingga tidak ada kata yang sama dalam satu bait walaupun memiliki satu maksud yang sama.

4. Hindari menonton televisi terlalu sering
Ini membuat anda kehilangan kepekaan dalam mengulas cerita dan mengupas karakter, karena televisi membuat indra visual lebih tajam dari indra perasa.

5. Browsing
Ini penting untuk menambah pengetahuan seputar topik yang akan kita angkat.Boleh berimajinasi, tapi harus disesuaikan dengan fakta. Karena terlalu banyak kesalahan fakta akan menyebabkan cerita anda full of bullshit.

6. Pendalaman peran
Masuklah ke setiap karakter buatan kita, terlebih karakter tokoh utama. Jangan ciptakan tokoh yang tidak masuk akal yang cuma ada dalam dongeng, kecuali jika anda memang mau menciptakan dongeng anak atau fiksi fantasi.

7. Berteman dengan sesama penulis atau penulis senior
Fungsinya bukan hanya untuk menyerap ilmu mereka, namun menciptakan mood dan menambah motivasi dalam menyelesaikan cerita.

8. Bayangkan bentuk sampul
Imanjinasikan buku anda akan berada di toko buku. Kira-kira cover apa yang akan menarik. Ini membantu anda memvisualisasikan jalan cerita serta menjelaskan pangsa pasar buku anda.

9. Berani berimajinasi
Tak ada larangan untuk bermimpi, tak ada larangan untuk berimajinasi. Jangan takut di nilai baik atau buruk, jangan takut dinilai ekstrim. Lupakan wajah-wajah bodoh yang akan protes dengan argumen-argumen dan alur ceritamu, walaupun mereka keluargamu sendiri.

10. Jangan abaikan mimpi-mimpi dalam tidur
Lebih pekalah terhadap mimpi, karena mungkin mimpi anda adalah kecerdasan bawah sadar yang akan menuntun anda mendapatkan ide dalam menulis cerita hingga lebih seru dan menarik

Sekian dulu, kalau nanti ada yang baru, aku tambahin lagi.. Semoga tips nya berguna, walau kalimatnya rada berantakan, karena ditulis dengan asal-asalan.

2 komentar:

  1. Hallo, salam kenal........ sukses ya.
    KEREN....!!!!!!

    BalasHapus
  2. Salam kenal kakak..
    aq suka bukunya kak... yg Psycopat diary..
    awalnya aq agak bngung sih tapi setelah masuk kebagian tengah aq mulai nalar hehe... dan makin kesananya makin seru....

    aq tunggu buku kakak slanjutnya ya ^^

    BalasHapus